Lagi Tanding, Pemain Chelsea Sempat-Sempatnya Minta Jersey ke Ronaldo

Oleh anang-fajar-irawanSaturday, 30th April 2022 | 02:44 WIB
Lagi Tanding, Pemain Chelsea Sempat-Sempatnya Minta Jersey ke Ronaldo

PINUSI.COM - Jaga sosial media menunjukkan geliatnya untuk mengomentari aksi seorang pemain Chelsea, Reece James, saat melakoni pertandingan melawan Manchester United, dini hari kemarin.

Dalam laga yang dihelat di Old Trafford, kedua tim bermain imbang 1-1. Gol pembuka dicetak Marcos Alonso di menit 60, sebelum akhirnya mampu disamakan oleh Cristiano Ronaldo, dua menit berselang.

Terlepas dari hasil imbang itu, netizen lebih menyoroti aksi Reece James di menit 76. James berbisik kepada CR7 sambil menutup mulutnya, dan Ronaldo menjawab "Yeah, no problem".

https://twitter.com/JoshLawless_/status/1519947765148786688

Netizen pun bertanya-tanya kira-kira apa yang dikatakan James kepada pemain asal Portugal tersebut.

Banyak yang meyakini, gelandang The Blues itu diam-diam meminta Ronaldo untuk bertukar kostum di akhir laga. Terlebih CR7 menanggapinya dengan santai dan tertawa.

https://twitter.com/Tomi_Oladipo/status/1519778979108069376
https://twitter.com/r_otinga/status/1519773178821632006

Dugaan warganet bukan tanpa alasan. Sebab, dalam sebuah wawancara yang dilakukan ketika dia membela Tim Nasional Inggris, James mengakui dirinya mengidolakan Ronaldo.

"Cristiano Ronaldo, meskipun saya pemain Chelsea, saya selalu melihatnya dan mengidolakan dia. Dia telah memenangkan banyak trofi dan berbagai penghargaan," kata James.

Setelah pertandingan, James tetap menunjukkan rasa kagumnya terhadap sang idola dengan mengunggah foto bersama Ronaldo di akun Twitternya.

https://twitter.com/reecejames_24/status/1519798543464435712

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta