Lepas Kontingen SEA Games 2021, Presiden Jokowi Ingin Indonesia Finis di Tiga Besar

Oleh adminnews2Monday, 9th May 2022 | 12:48 WIB
Lepas Kontingen SEA Games 2021, Presiden Jokowi Ingin Indonesia Finis di Tiga Besar

PINUSI.COM- Presiden Joko Widodo melepas kontingen SEA Games Vietnam 2021. Pelepasan berlangsung di Istana Bogor, Senin, (09/05/2022).

Pada SEA Games kali ini, Indonesia berkekuatan 499 atlet. Yang terdiri dari 313 atlet putra dan 186 atlet putri, mereka akan dibantu oleh 214 ofisial dan 64 orang dari tim Chef de Mission (CdM).

Presiden Jokowi meminta, Indonesia memperbaiki prestasinya di SEA Games kali ini. Di SEA Games 2015, Indonesia berada di peringkat lima besar, kemudian pada SEA Games 2017 masih berada di posisi yang sama.

Indonesia memperbaiki peringkatnya di SEA Games 2019 Filipina dengan finis di peringkat empat.

"Semua ingin agar SEA Games ke-31 SEA Games Vietnam kita bisa masuk ke peringkat tiga, dua atau satu," kata Presiden Jokowi dalam Youtube Sekertariat Presiden, Senin, (09/05/2022).

CdM Tim Indonesia untuk SEA Games Vietnam 2021, Ferry J Kono mengatakan, sampai saat ini sudah ada 10 cabang olahraga yang diberangkatkan. Mereka adalah, rowing, kano, sepakbola, kickboxing, wushu, duathlon/triathlon, pencak silat, golf, futsal dan catur.

Keberangkatan kontingen Indonesia ke SEA Games 2021 dilakukan secara bertahap sejak (03/05/2022 hingga 18/05/2022).

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta