Juara All England 2023, Fajar/Rian Senang Sekaligus Sedih Lihat Ahsan Cedera

Oleh Prasetio02Monday, 20th March 2023 | 11:24 WIB
Juara All England 2023, Fajar/Rian Senang Sekaligus Sedih Lihat Ahsan Cedera

PINUSI.COM - Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto sukses menjuarai All England 2023.

Tak hanya berbahagia, keduanya juga turut merasakan kesedihan mendalam akibat cedera yang dialami Mohammad Ahsan, saat laga final All England 2023 di Utilita Arena Birmingham, Minggu (19/03/2023) malam WIB.

Hal tersebut diungkapkan oleh Fajar sebelum seremoni juara All England 2023. Fajar berharap Ahsan tidak mengalami cedera yang parah.

"Alhamdulillah bersyukur diberikan kemenangan hari ini meskipun Bang Ahsan cedera."

BACA LAINNYA: Indah Permatasari Merantau ke Jakarta Sejak SD untuk Bantu Bayar Utang Orang Tua, Netizen Makin Geram dengan Nursyah

"Ada senang ada sedih, senang bisa menjuarai All England tapi senior kita cedera. Semoga tidak parah. Campur aduk rasanya," ucap Fajar.

Ahsan cedera di penhujung game kedua, dalam kedudukan 20-14. Ia tampak duduk di samping lapangansambil memegang kaki kiri, dan langsung ditangani oleh tim medis.

Wasit yang memimpin pertandingan saat itu sempat mengatakan Ahsan mundur dari pertandingan. Tetapi, Ahsan bangkit kembali dan memutuskan melanjutkan pertandingan dalam partai All Indonesian Final itu.

BACA LAINNYA: WOW! Raffi Ahmad Kepergok Selingkuh, Telfonan Dengan Mimi Bayuh

Satu poin yang tersisa bisa diraih oleh Fajar/Rian untuk kemenangan 21-14 di game kedua. Ganda nomor satu dunia tersebut pantas mendapatkan gelar juara, karena pada game pertama mereka menang dengan skor 21-17 atas Ahsan/Hendra, yang tampil untuk kali keempat di final All England.

Gelar juara All England yang didapat oleh Fajar/Rian ini menjadi yang pertama buat keduanya sepanjang karier profesional mereka. (*)

https://pinusi.com/pinsport/liverpool-tersingkir-dari-liga-champions-jurgen-klopp-pernah-bilang-begini-tahun-lalu/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 6 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 5 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 4 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 3 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 3 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 3 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 2 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 2 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta