Aksi Rasisme Terhadap Vinicius Junior, 6 Wasit VAR Dipecat

Oleh AndikaWednesday, 24th May 2023 | 14:00 WIB
Aksi Rasisme Terhadap Vinicius Junior, 6 Wasit VAR Dipecat

PINUSI.COM - Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) memecat enam asisten wasit video (VAR) yang bertugas dalam pertandingan Valencia kontra Real Madrid, Minggu (21/52023).

Enam asisten wasit itu dianggap lalai, sehingga membuat winger Real Madrid Vinicius Jr menjadi korban rasisme.

RFEF mendapati wasit VAR melakukan pelanggaran terhadap Vinicius atas kartu merah yang diterima dalam menit 90+7.

BACA LAINNYA: Resmi 19 Juni 2023, Indonesia Vs Argentina !

Mereka tak memberikan tayangan ulang penuh untuk ditinjau oleh wasit De Burgos Bengoechea

Kartu merah yang diterima Vinicius agak konyol. Pelatih Real Madrid Ancelotti juga mengeluarkan pernyataan yang sama.

Awalnya, ada beberapa bentrokan di dalam area penalti Valencia. Namun, striker Valencia Hugo Duro mengambil kesempatan untuk mencekik Vinicius di tengah insiden tersebut.

BACA LAINNYA: PSG Menang 2-1 lawan Auxerre, Gelar Ligue 1 Siap Dibawa Pulang Mbappe Cs

Vinicius tak terima dan membela diri, namun VAR meyakini langkah Vinicius merupakan pukulan telak bagi leher Douro. Karena itu, kesan VAR hanya terfokus pada pertahanan Vinicius.

"Mereka tidak dapat menemukan alasan yang tepat. Kronologi yang dikirim hanya mengacu pada aksi pemain Brasil itu ke Hugo Duro," kata pihak RFEF, dikutip dari Sport Bible.

Ancelotti menyebut Vinicius tak bersalah dan hanya menjadi korban pertandingan.

Vinicius juga dilecehkan secara rasial sepanjang pertandingan. Dia diteriaki 'monyet' oleh seisi stadion.

"Dia adalah korban. Dia merupakan pemain yang paling sering dilanggar dan menerima banyak hinaan. Seharusnya pertandingan ini dihentikan," tutur Ancelotti.

Manajemen Los Blancos tak tinggal diam soal kasus rasial yang diterima bintang muda mereka. Menanggapi tindakan suporter Valencia itu, Real Madrid mengajukan gugatan untuk melindungi Vinicius.

"Real Madrid begitu muak dan mengutuk peristiwa yang terjadi kemarin terhadap pemain kami, Vinicius Junior."

"Fakta-fakta ini merupakan serangan langsung terhadap model koeksistensi negara hukum sosial dan demokratis," ucap pihak Real Madrid di situs mereka. (*)

https://pinusi.com/pinsport/carlo-ancelotti-bakal-tetap-latih-madrid-tidak-seorang-pun-meragukan-saya/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 6 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 4 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 3 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 2 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in an hour
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 41 minutes
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 40 minutes
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 5 minutes
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | 11 minutes ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta