Cedera Berkali-kali, Juventus Bakal Tinjau Ulang Kontrak Paul Pogba

Oleh desi-rahmawatiFriday, 8th September 2023 | 04:00 WIB
Cedera Berkali-kali, Juventus Bakal Tinjau Ulang Kontrak Paul Pogba

PINUSI.COM - Gelandang Timnas Prancis Paul Pogba mengalami banyak masalah kebugaran, sejak kembali ke Juventus dari Manchester United pada musim panas lalu.

Paul Pogba hanya tampil 10 kali pada musim lalu, dan melewatkan laga pramusim ini.

Baru-baru ini juga, gelandang berumur 30 tahun tersebut mengalami cedera saat Juventus mengalahkan Empoli dengan skor 2-0 di Stadio Carlo Castellani, meski hanya tampil sebagai pemain pengganti.

BACA LAINNYA: Paul Pogba Cedera Lagi Saat Membela Juventus Sebagai Pemain Pengganti

Direktur Olahraga Juventus Cristiano Giuntoli mengaku bakal segera menemui agen perwakilan dari Paul Pogba, Rafaela Pimenta. Ia akan mendiskusikan ulang kontrak Paul Pogba di Turin.

Walaupun hanya cedera otot ringan dan tidak membuatnya absen panjang, Juventus tetap ingin membahas ulang kontrak Pogba. Mengingat, masalah kebugaran di setiap pertandingan kerap terjadi.

Oleh karena itu, Cristiano Giuntoli dan Rafaela Pimenta akan bertemu pada pekan ini. Juventus dikabarkan bakal memotong gaji Paul Pogba.

Namun, ia akan mendapatkan kontrak yang berlaku lebih panjang. Paul Pogba tetap menerima 8 juta Euro per musim, tapi dalam bentuk bonus yang didasarkan oleh performa. (*)

https://pinusi.com/ini-kata-eddie-nketiah-bisa-bareng-harry-kane-di-timnas-inggris-dengan-status-bukan-pemain-tottenham-hotspur/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta