Andrea Dovizioso: Ducati Tidak Butuh Marc Marquez

Oleh AndikaFriday, 16th June 2023 | 22:00 WIB
Andrea Dovizioso: Ducati Tidak Butuh Marc Marquez

PINUSI.COM - Bekas pembalap MotoGP Andrea Dovizioso menilai, Marc Marquez harus meninggalkan Honda, agar bisa kembali bersaing.

Meski begitu, Dovizioso menilai tim yang tepat untuk Marquez bukanlah Ducati.

Kontrak Marquez dengan Honda habis setelah musim 2024, dan masa depan pembalap asal Spanyol itu mulai dispekulasikan.

BACA LAINNYA: Gagal Finis dan Terjatuh Lagi, Ini Kata Marc Marquez

Selama di Honda, Marquez kesulitan bersaing. Juara dunia delapan kali itu jatuh untuk keempat kalinya berturut-turut, menyusul kecelakaan di MotoGP Italia akhir pekan lalu.

Dalam tiga balapan yang dimainkannya musim ini, Marquez tak pernah finis. Namun dalam tiga balapan lainnya, dia mampu merebut podium.

Dovizioso menilai jika Marquez ingin kembali menjadi juara dunia, motor Honda tidak lagi kompetitif baginya.

BACA LAINNYA: Indonesia Jadi Juara Umum ASEAN Para Games 2023, Kantongi 158 Medali Emas

"Sulit melihat Marc bertarung untuk kejuaraan bersama Honda, seperti Fabio bersama Yamaha saat ini."

"Marc tidak punya motor untuk melakukan itu. Saat ini motor pabrikan Jepang tidak sebagus dulu."

"Mereka bekerja dengan cara berbeda, dan harus mengubah banyak hal di dalam struktur untuk benar-benar meningkat seperti pabrikan Eropa."

"Untuk melakukan ini butuh bertahun-tahun," tutur Dovizioso kepada MotoGP.com.

Marquez disarankan meninggalkan Honda jika ingin membidik gelar juara dunia. Namun, Dovizioso yakin Ducati tidak akan menjadi incaran Marquez.

"Itu mustahil. Mustahil karena Ducati tidak butuh Marc. Saya kira satu-satunya cara untuk juara adalah pergi ke tim lain," cetus Dovizioso. (*)

https://pinusi.com/uncategorized/final-nba-2023-denver-nuggets-menang-kalahkan-miami-heat-4-1/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta