Inter Milan Ditahan Imbang Real Sociedad 1-1, Lautaro Martinez Kecewa Berat

Oleh Desi RahmawatiThursday, 21st September 2023 | 19:00 WIB
Inter Milan Ditahan Imbang Real Sociedad 1-1, Lautaro Martinez Kecewa Berat
Real Sociedad menahan imbang Inter Milan 1-1. Foto: Instagram@fuera.juego

PINUSI.COM – Laga Real Sociedad kontra Inter Milan pada Matchday 1 Grup D Liga Champions 2023-2024, berakhir imbang 1-1.

Pada laga yang digelar di Anoeta, San Sebastian, Kamis 21 September 2023 dini hari WIB, Manajer Inter Milan Simon Inzaghi merotasi skuad-nya, dengan melakukan empat perubahan. Salah satunya, mencadangkan Marcus Thuram dan menurunkan Marko Arnautovic.

Real Sociedad lebih dahulu unggul pada menit ke-4, lewat gol yang dicetak oleh Brais Mendez. Pada menit ke-87, Lautaro Martinez berhasil menyamakan kedudukan.

Setelah laga selesai, Kapten Inter Milan itu mengaku sangat kecewa dengan hasil tersebut. Meski demikian, Lautaro tetap merasa bersyukur karena Inter Milan bisa pulang dengan membawa satu poin.

"Saya tidak puas dengan hasil ini. Kami tidak bermain dengan baik, tidak bermain seperti yang kami persiapkan."

"Kami turun ke lapangan dengan cara yang sangat buruk. Kami sempat mengalami kesulitan. Kami harus banyak berkembang."

"Saya tidak berpikir itu karena memainkan begitu banyak pertandingan. Kami menghadapi tim hebat yang datang untuk menekan kami, kami selalu offside, selalu sulit untuk bermain menghadapi tim-tim kecil yang ingin menekan Anda."

"Kami harus memperbaiki hal tersebut, bahkan dalam laga derbi, kami tidak selalu tampil dengan baik. Yang terpenting adalah meninggalkan lapangan dengan setidaknya satu poin,"  ujar Lautaro Martinez. (*)

Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 6 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 5 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 4 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 3 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 3 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 3 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 2 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 2 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta