PSSI Era Erick Thohir Ditagih Utang Nyaris Rp100 Milliar

Oleh sarahsalsabillaFriday, 7th July 2023 | 10:00 WIB
PSSI Era Erick Thohir Ditagih Utang Nyaris Rp100 Milliar

PINUSI.COM - Di balik banyaknya puja-puji yang datang, PSSI ternyata menghadapi perkara pelik soal utang-piutang.

Ancaman hingga somasi harus dihadapi secara jantan. Anggota Exco PSSI Arya Sinulingga membeberkan, PSSI saat ini sedang ditagih utang nyaris menyentuh Rp100 miliar.

Jumlah tersebut diyakini sebagai utang kepengurusan periode sebelumnya.

BACA LAINNYA: Rumput Stadion JIS Harus Diganti Semua, Bakal Habiskan Anggaran Rp6 Miliar

Arya menceritakan, PSSI kepemimpinan Erick Thohir kini didesak beberapa pihak untuk melunasi utang yang menumpuk beberapa tahun terakhir.

"Waduh, puluhan miliar, kisarannya tipis-tipis lah, hampir Rp100 miliar."

"Tapi enggak sampai lah, di bawah dikit lah, ya sekitar segitu lah (Rp100 miliar)," ucap Arya Sinulingga, saat ditemui di Stadion Madya, Senayan Jakarta Pusat, Kamis (6/7/2023).

BACA LAINNYA: Steven Gerrard Resmi Melatih Klub Arab Saudi Al Ettifaq, Dikontrak hingga 2025 Mendatang

Arya mengatakan, utang tersebut menumpuk sejak empat tahun terakhir.

Ia menyampaikan, utang itu sudah ada sebelum era kepemimpinan Mochamad Iriawan alias Iwan Bule di PSSI.

"Empat tahun belakang, tapi yang sebelum-sebelumnya (utang) itu sudah ada juga. Apa karena dikira PSSI sekarang oke langsung masuk tagihan itu? Kami tidak tahu," tutur Arya.

PSSI kini tak hanya harus mencari uang untuk membiayai program organisasi, namun juga harus membayar utang masa lalu yang menumpuk.

Arya menyebut, agenda FIFA matchday belum bisa menguntungkan. Bahkan, PSSI terpaksa merugi setelah menggelar laga Indonesia vs Burundi. (*)

https://pinusi.com/pinsport/menpora-berikan-bantuan-rp100-juta-kepada-keluarga-mendiang-david-jacobs/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | 5 hours ago
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | 5 hours ago
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | 6 hours ago
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
PinSport | 6 hours ago
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
PinTertainment | 6 hours ago
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
PinNews | 7 hours ago
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
PinSport | 12 hours ago
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
PinNews | 12 hours ago
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
PinTertainment | 12 hours ago
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton  di Indonesia Selama Tur Asia
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton di Indonesia Selama Tur Asia
PinTertainment | Wednesday, 18th September 2024 | 20:31 WIB