AC Milan Mulai Negosiasi dengan Arsenal untuk Pinjam Jakub Kiwior

Oleh robbySaturday, 25th November 2023 | 00:01 WIB
AC Milan Mulai Negosiasi dengan Arsenal untuk Pinjam Jakub Kiwior
AC Milan tertarik datangkan Jakob Kiwior dari Arsenal, untuk menjadi pelapis Theo Hernandez. Foto: X@hungepelumi

PINUSI.COM - AC Milan dilaporkan menginisiasi pembicaraan dengan Arsenal, mengenai kemungkinan transfer bek Jakub Kiwior.

Rossoneri tengah mencari tambahan bek baru, karena kekurangan stok pertahanan, terutama setelah absennya Pierre Kalulu karena cedera.

Keadaan ini membuat mereka berminat mengamankan jasa Jakub Kiwior.

Pemain serba bisa asal Prancis, Kalulu, saat ini mengalami cedera, sehingga Milan terpaksa mencari opsi baru di posisi bek, khususnya di sisi kiri, di mana mereka tidak memiliki pemain cadangan untuk Theo Hernandez.

Beberapa pemain telah dikaitkan dengan AC Milan, termasuk Jakub Kiwior.

Bek asal Polandia tersebut bergabung dengan Arsenal pada Januari 2023, namun menghadapi kesulitan mendapatkan waktu bermain reguler di bawah arahan Mikel Arteta.

AC Milan berharap mendatangkan Kiwior, menganggap kontribusinya akan sangat membantu Rossoneri.

Selain dianggap memiliki kemampuan bertahan yang baik, pemain berusia 23 tahun itu juga dianggap sebagai pemain serba bisa.

Keunggulan lainnya,Kiwior dapat bermain baik sebagai bek tengah maupun bek kiri.

AC Milan tertarik pada Jakub Kiwior karena pemain tersebut memiliki pengalaman sebelumnya dalam sepak bola Italia, di mana ia sebelumnya bermain untuk Spezia pada 2021 hingga 2023.

Milan saat ini dikabarkan menempatkan prioritas pada potensi transfer Kiwior, dengan laporan yang mengindikasikan Rossoneri telah membuka pintu untuk negosiasi dengan Arsenal, guna membawa pemain tersebut dari Emirates ke San Siro.

Informasi ini disampaikan oleh Calciomercato, yang juga menyatakan Milan berkeinginan mendapatkan Kiwior melalui peminjaman.

Mereka berharap mendapatkan opsi untuk mengontrak Kiwior secara permanen. Namun, dilaporkan Arsenal mungkin tidak sepenuhnya terkesan dengan tawaran awal dari Milan. (*)

Terkini

Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
PinNews | in 6 hours
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
PinNews | in 5 hours
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in an hour
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
PinNews | 13 minutes ago
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | 34 minutes ago
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | 2 hours ago
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | 3 hours ago
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 4 hours ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 4 hours ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 4 hours ago
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta