Yakin Pelantikan Prabowo-Gibran Tak Bakal Dihambat MK, Zulkifli Hasan: Selisih Suaranya Banyak

Oleh Yohanes123Thursday, 11th April 2024 | 09:00 WIB
Yakin Pelantikan Prabowo-Gibran Tak Bakal Dihambat  MK, Zulkifli Hasan: Selisih Suaranya Banyak
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan optimistis pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden, bakal berjalan lancar tanpa hambatan. Foto: Instagram@zul.hasan

PINUSI.COM - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan optimistis pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden, bakal berjalan lancar tanpa hambatan. 

Zulhas, sapaan Zulkifli Hasan, mengatakan pelantikan Prabowo-Gibran tidak bakal terhambat putusan Mahkamah Konstitusi (MK).

Lantaran, pasangan nomor urut 2 itu menang telak dengan selisih perolehan suara yang lumayan jauh dari dua rivalnya, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

"Selisihnya  (perolehan suara) banyak. Jadi insyaAllah semuanya (pelantikannya) lancar," kata Zulhas kepada wartawan di Kertanegara, Jakarta, Rabu (10/4/2024) malam. 

Keyakinan Zulhas itu muncul berdasarkan pengalamannya di dua pilpres sebelumnya, di mana dia dan partainya yang mendukung Prabowo Subianto, mengalami kekalahan beruntun dari Joko Widodo dengan selisih suara yang sangat tipis, namun gugatan mereka di MK tetap tak terkabulkan. 

Menengok pengalaman tersebut, Zulhas yakin tudingan kecurangan yang digembar-gemborkan pasangan Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud tidak bakal dikabulkan MK, dia yakin pelantikan Prabowo-Gibran tetap berjalan sebagaimana mestinya.

"Saya kan dulu kalah dua kali. Selisihnya dikit. Jadi dulu saya nuntut dua kali, sekarang kan gantian dituntut," ujarnya.

Mahkamah Konstitusi sudah tuntas menggelar sidang sengketa perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU).

MK sedang menunggu  ketiga kubu yang terlibat sengketa, menyerahkan kesimpulannya pada 16 April 2024. 

Setelah menerima kesimpulan dari para pihak, MK bakal membacakan putusan perkara sengketa Pemilu 2024.

Keputusan itu rencananya diketok palu  pada 22 April 2024. (*)

Terkini

Tekel Fred Ke Mees Hilgers Bikin Fans Timnas Ketar-Ketir
Tekel Fred Ke Mees Hilgers Bikin Fans Timnas Ketar-Ketir
PinSport | Friday, 4th October 2024 | 18:19 WIB
[Cek Fakta] Gibran Menungudurkan Diri, Anies Baswedan Gantikan Gibran
[Cek Fakta] Gibran Menungudurkan Diri, Anies Baswedan Gantikan Gibran
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 18:09 WIB
Rekayasa Lalu Lintas Sekitar Monas untuk Perayaan HUT ke-79 TNI, Ini Himbauan dari Polda Metro Jaya
Rekayasa Lalu Lintas Sekitar Monas untuk Perayaan HUT ke-79 TNI, Ini Himbauan dari Polda Metro Jaya
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 17:56 WIB
5 Oktober Diperingati Sebagai Hari Guru Sedunia, Rayakan Dengan Berbagi Ucapan Ini
5 Oktober Diperingati Sebagai Hari Guru Sedunia, Rayakan Dengan Berbagi Ucapan Ini
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 17:34 WIB
Setelah Video Mesum Gorontalo, Kini Video Mesum Inses Kuningan Viral
Setelah Video Mesum Gorontalo, Kini Video Mesum Inses Kuningan Viral
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 17:20 WIB
HUT Ke-79 TNI: Panglima TNI Agus Subiyanto Soroti Kesejahteraan dan Profesionalisme Prajurit
HUT Ke-79 TNI: Panglima TNI Agus Subiyanto Soroti Kesejahteraan dan Profesionalisme Prajurit
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 11:25 WIB
Lirik Lagu Fuel - Eminem, Sindirian Keras Sang Rapper Dunia Untuk Kasus .PDiddy
Lirik Lagu Fuel - Eminem, Sindirian Keras Sang Rapper Dunia Untuk Kasus .PDiddy
PinTertainment | Friday, 4th October 2024 | 11:13 WIB
Lewat Lagu, Eminem Umumkan Kehamilan Sang Anak Hailie Jade Scott
Lewat Lagu, Eminem Umumkan Kehamilan Sang Anak Hailie Jade Scott
PinTertainment | Friday, 4th October 2024 | 10:53 WIB
Israel Perintahkan Evakuasi di Beirut, Serangan Udara Meningkat
Israel Perintahkan Evakuasi di Beirut, Serangan Udara Meningkat
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 10:44 WIB
Panik! Happy Asmara Tidak Sengaja Makan Daging Babi
Panik! Happy Asmara Tidak Sengaja Makan Daging Babi
PinTertainment | Thursday, 3rd October 2024 | 22:24 WIB