Tak Masalah Kabinet Prabowo-Gibran Bakal Diisi 40 Menteri, Waketum Gerindra: Makin Banyak Semakin Bagus

Oleh Yohanes123Wednesday, 8th May 2024 | 11:00 WIB
Tak Masalah Kabinet Prabowo-Gibran Bakal Diisi 40 Menteri, Waketum Gerindra: Makin Banyak Semakin Bagus
Waketum Partai Gerindra Habiburokhman mengatakan, kabinet jumbo bagus untuk menunjang roda pemerintahan. Foto: PINUSI.COM/Arie Prasetyo

PINUSI.COM - Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Gerindra Habiburokhman, mengaku pihaknya sama sekali tak masalah jika kabinet Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka diisi hingga 40 menteri. 

Menurut Habib, sapaan Habiburokhman, kabinet jumbo itu justru bagus untuk menunjang roda pemerintahan, yang jelas berdampak langsung pada masyarakat.

Baginya, semakin gemuk kabinet kerja, justru semakin bagus.  

“Dalam konteks negara, jumlah (menteri) yang banyak itu artinya besar, buat saya bagus,” kata Habib kepada wartawan, Rabu (8/5/2024).

Habib mengatakan, untuk membangun negara sebesar Indonesia, dibutuhkan kerja kolektif di kabinet pemerintah yang melibatkan banyak orang. 

Dia bilang, postur kabinet yang obesitas itu bukan sekadar mengakomodir keinginan politik para pendukung pemerintah, tetapi dilakukan demi kebaikan bangsa. 

”Justru semakin banyak semakin bagus,” imbuhnya. 

Dari pengalamannya menjadi anggota DPR, Habib mengaku mendapat banyak masukan terkait kinerja kementerian yang tak berjalan maksimal, karena tumpang tindih tugas dan tanggung jawab.

Habib mengatakan, kementerian-kementerian itu terkesan sangat dipaksakan. 

Salah satu contohnya, kata Habib, adalah Kementerian Hukum dan HAM.

Di kementerian itu, kata dia, banyak keditjenan yang berbeda satu sama lain.

Begitu juga Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK). 

Supaya kerja-kerja kementerian itu menjadi lebih efektif, kata Habib, maka harus ada penyesuaian.

Konsekuensinya adalah memisahkan organ-organ dalam kementerian itu menjadi sebuah kementerian atau lembaga baru. 

”Tentu hal seperti itu harus disempurnakan. Itu merupakan konsekuensi,” paparnya. (*)

Terkini

Tekel Fred Ke Mees Hilgers Bikin Fans Timnas Ketar-Ketir
Tekel Fred Ke Mees Hilgers Bikin Fans Timnas Ketar-Ketir
PinSport | Friday, 4th October 2024 | 18:19 WIB
[Cek Fakta] Gibran Menungudurkan Diri, Anies Baswedan Gantikan Gibran
[Cek Fakta] Gibran Menungudurkan Diri, Anies Baswedan Gantikan Gibran
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 18:09 WIB
Rekayasa Lalu Lintas Sekitar Monas untuk Perayaan HUT ke-79 TNI, Ini Himbauan dari Polda Metro Jaya
Rekayasa Lalu Lintas Sekitar Monas untuk Perayaan HUT ke-79 TNI, Ini Himbauan dari Polda Metro Jaya
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 17:56 WIB
5 Oktober Diperingati Sebagai Hari Guru Sedunia, Rayakan Dengan Berbagi Ucapan Ini
5 Oktober Diperingati Sebagai Hari Guru Sedunia, Rayakan Dengan Berbagi Ucapan Ini
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 17:34 WIB
Setelah Video Mesum Gorontalo, Kini Video Mesum Inses Kuningan Viral
Setelah Video Mesum Gorontalo, Kini Video Mesum Inses Kuningan Viral
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 17:20 WIB
HUT Ke-79 TNI: Panglima TNI Agus Subiyanto Soroti Kesejahteraan dan Profesionalisme Prajurit
HUT Ke-79 TNI: Panglima TNI Agus Subiyanto Soroti Kesejahteraan dan Profesionalisme Prajurit
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 11:25 WIB
Lirik Lagu Fuel - Eminem, Sindirian Keras Sang Rapper Dunia Untuk Kasus .PDiddy
Lirik Lagu Fuel - Eminem, Sindirian Keras Sang Rapper Dunia Untuk Kasus .PDiddy
PinTertainment | Friday, 4th October 2024 | 11:13 WIB
Lewat Lagu, Eminem Umumkan Kehamilan Sang Anak Hailie Jade Scott
Lewat Lagu, Eminem Umumkan Kehamilan Sang Anak Hailie Jade Scott
PinTertainment | Friday, 4th October 2024 | 10:53 WIB
Israel Perintahkan Evakuasi di Beirut, Serangan Udara Meningkat
Israel Perintahkan Evakuasi di Beirut, Serangan Udara Meningkat
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 10:44 WIB
Panik! Happy Asmara Tidak Sengaja Makan Daging Babi
Panik! Happy Asmara Tidak Sengaja Makan Daging Babi
PinTertainment | Thursday, 3rd October 2024 | 22:24 WIB