Gagal Menangkan Anies-Muhaimin, Parpol Koalisi Perubahan Selamatkan Diri Masing-masing

Oleh Yohanes123Friday, 22nd March 2024 | 18:30 WIB
Gagal Menangkan Anies-Muhaimin, Parpol Koalisi Perubahan Selamatkan Diri Masing-masing
Sikap politik Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar bertolak belakang dengan partai pengusungnya, NasDem dan PKS, terkait hasil Pemilu 2024. Foto: Istimewa

PINUSI.COM - Direktur Eksekutif Indonesia Political Review (IPR) Ujang Komarudin menilai, koalisi Perubahan untuk Persatuan mulai tak solid, setelah gagal memenangkan pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar pada Pilpres 2024. 

Menurut Ujang, masing-masing partai politik yang tergabung dalam koalisi ini mulai cari aman sendiri-sendiri, setelah hasil hitung cepat mulai bermunculan. Lekalahan Anies-Muhaimin terpotret dalam berbagai hitung cepat tersebut. 

"Mereka masing-masing bermain, walau ngomongnya solid, dorong hak angket dan sebagainya," kata Ujang kepada wartawan, Jumat (22/3/2024). 

Ujang mengatakan, setelah mengetahui kans Anies-Muhaimin memenangi Pilpres 2024 sangat sempit, partai politik dalam koalisi perubahan mulai putar otak menyelamatkan kepentingan politiknya masing-masing, pilpres tak lagi menjadi prioritas mereka. 

"Jadi parpol sudah main masing-masing, sudah menyelamatkan diri masing-masing."

"Masalah Amin (Anies-Muhaimin) mengajukan gugatan, itu bagian demokrasi kan, memang ketika ada persoalan, silakan gugat ke MK, itu jalan terbaik," paparnya.

Sikap politik Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar bertolak belakang dengan partai pengusungnya, NasDem dan PKS, terkait hasil Pemilu 2024.

Kedua parpol itu menerima kemenangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka pada pilpres kali ini.

Kedua parpol juga mengucapkan selamat serta mengakui kekalahan mereka. 

Sementara, Anies-Muhaimin menunjukan sikap sebaliknya.

Alih-alih mengakui kekalahan dan memberi selamat,  Anies-Muhaimin justru melayangkan  gugatan di Mahkamah Konstitusi  (MK).

Gugatan itu bahkan didaftarkan kurang dari 24 jam setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengumumkan hasil Pemilu 2024. (*)

Terkini

Tekel Fred Ke Mees Hilgers Bikin Fans Timnas Ketar-Ketir
Tekel Fred Ke Mees Hilgers Bikin Fans Timnas Ketar-Ketir
PinSport | Friday, 4th October 2024 | 18:19 WIB
[Cek Fakta] Gibran Menungudurkan Diri, Anies Baswedan Gantikan Gibran
[Cek Fakta] Gibran Menungudurkan Diri, Anies Baswedan Gantikan Gibran
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 18:09 WIB
Rekayasa Lalu Lintas Sekitar Monas untuk Perayaan HUT ke-79 TNI, Ini Himbauan dari Polda Metro Jaya
Rekayasa Lalu Lintas Sekitar Monas untuk Perayaan HUT ke-79 TNI, Ini Himbauan dari Polda Metro Jaya
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 17:56 WIB
5 Oktober Diperingati Sebagai Hari Guru Sedunia, Rayakan Dengan Berbagi Ucapan Ini
5 Oktober Diperingati Sebagai Hari Guru Sedunia, Rayakan Dengan Berbagi Ucapan Ini
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 17:34 WIB
Setelah Video Mesum Gorontalo, Kini Video Mesum Inses Kuningan Viral
Setelah Video Mesum Gorontalo, Kini Video Mesum Inses Kuningan Viral
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 17:20 WIB
HUT Ke-79 TNI: Panglima TNI Agus Subiyanto Soroti Kesejahteraan dan Profesionalisme Prajurit
HUT Ke-79 TNI: Panglima TNI Agus Subiyanto Soroti Kesejahteraan dan Profesionalisme Prajurit
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 11:25 WIB
Lirik Lagu Fuel - Eminem, Sindirian Keras Sang Rapper Dunia Untuk Kasus .PDiddy
Lirik Lagu Fuel - Eminem, Sindirian Keras Sang Rapper Dunia Untuk Kasus .PDiddy
PinTertainment | Friday, 4th October 2024 | 11:13 WIB
Lewat Lagu, Eminem Umumkan Kehamilan Sang Anak Hailie Jade Scott
Lewat Lagu, Eminem Umumkan Kehamilan Sang Anak Hailie Jade Scott
PinTertainment | Friday, 4th October 2024 | 10:53 WIB
Israel Perintahkan Evakuasi di Beirut, Serangan Udara Meningkat
Israel Perintahkan Evakuasi di Beirut, Serangan Udara Meningkat
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 10:44 WIB
Panik! Happy Asmara Tidak Sengaja Makan Daging Babi
Panik! Happy Asmara Tidak Sengaja Makan Daging Babi
PinTertainment | Thursday, 3rd October 2024 | 22:24 WIB