DKI Bakal Tetap Majukan Transportasi Publik Meski Takkan Lagi Jadi Ibu Kota Negara

Oleh Prasetio02Monday, 18th September 2023 | 16:00 WIB
DKI Bakal Tetap Majukan Transportasi Publik Meski Takkan Lagi Jadi Ibu Kota Negara
Pemprov DKI Jakarta bakal terus mengembangkan tranportasi publik, dengan semakin melengkapi armada dan memperkuat layanan, meski tak akan lagi berstatus Ibu Kota Negara (IKN).

PINUSI.COM - Pemprov DKI Jakarta bakal terus mengembangkan tranportasi publik, dengan semakin melengkapi armada dan memperkuat layanan, meski tak akan lagi berstatus Ibu Kota Negara (IKN).

Hal itu diungkapkan oleh Sekretaris Desa (Sekda) DKI Jakarta Joko Agus Setyono, saat memperingati Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) 2023 di Monas, Jakarta Pusat, Senin (18/9/2023).

"DKI Jakarta akan tetap fokus mengembangkan transportasi publik," kata Sekda DKI Joko Agus Styono. 

Komitmen itu, lanjutnya, karena Jakarta akan menjadi pusat kota ekonomi global.

"Maka jumlah mobilitas warga tidak akan berkurang karena status baru ini," imbuhnya.

Joko menyebutkan, peringatan Harhubnas 2023 memiliki moto 'Melaju untuk Transportasi Maju.'

Moto itu berarti Pemprov DKI terus berupaya mewujudkan perbaikan dan mendorong kemajuan layanan transportasi, agar mampu berdaptasi dengan kemajuan zaman.

Sekda DKI juga menjelaskan, Jakarta memiliki sejarah yang panjang dalam mengelola layanan transportasi dari masa ke masa.

Kemajuan transportasi publik yang diraih hingga saat ini, katanya, juga merupakan hasil kerja dan inovasi dari para pemimpin terdahulu.

"Seperti yang kita lihat pada tayangan video perjalanan transportasi dari setiap masa, sekarang ini sudah ada TransJakarta hingga MRT dan LRT di Jakarta," ucapnya.

Harapannya, DKI Jakarta semakin baik dalam menata dan mengelola transportasi umum.

"Sehingga dapat terwujud pelayanan yang memuaskan warga Jakarta," harapnya. (*)

Terkini

Tekel Fred Ke Mees Hilgers Bikin Fans Timnas Ketar-Ketir
Tekel Fred Ke Mees Hilgers Bikin Fans Timnas Ketar-Ketir
PinSport | Friday, 4th October 2024 | 18:19 WIB
[Cek Fakta] Gibran Menungudurkan Diri, Anies Baswedan Gantikan Gibran
[Cek Fakta] Gibran Menungudurkan Diri, Anies Baswedan Gantikan Gibran
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 18:09 WIB
Rekayasa Lalu Lintas Sekitar Monas untuk Perayaan HUT ke-79 TNI, Ini Himbauan dari Polda Metro Jaya
Rekayasa Lalu Lintas Sekitar Monas untuk Perayaan HUT ke-79 TNI, Ini Himbauan dari Polda Metro Jaya
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 17:56 WIB
5 Oktober Diperingati Sebagai Hari Guru Sedunia, Rayakan Dengan Berbagi Ucapan Ini
5 Oktober Diperingati Sebagai Hari Guru Sedunia, Rayakan Dengan Berbagi Ucapan Ini
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 17:34 WIB
Setelah Video Mesum Gorontalo, Kini Video Mesum Inses Kuningan Viral
Setelah Video Mesum Gorontalo, Kini Video Mesum Inses Kuningan Viral
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 17:20 WIB
HUT Ke-79 TNI: Panglima TNI Agus Subiyanto Soroti Kesejahteraan dan Profesionalisme Prajurit
HUT Ke-79 TNI: Panglima TNI Agus Subiyanto Soroti Kesejahteraan dan Profesionalisme Prajurit
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 11:25 WIB
Lirik Lagu Fuel - Eminem, Sindirian Keras Sang Rapper Dunia Untuk Kasus .PDiddy
Lirik Lagu Fuel - Eminem, Sindirian Keras Sang Rapper Dunia Untuk Kasus .PDiddy
PinTertainment | Friday, 4th October 2024 | 11:13 WIB
Lewat Lagu, Eminem Umumkan Kehamilan Sang Anak Hailie Jade Scott
Lewat Lagu, Eminem Umumkan Kehamilan Sang Anak Hailie Jade Scott
PinTertainment | Friday, 4th October 2024 | 10:53 WIB
Israel Perintahkan Evakuasi di Beirut, Serangan Udara Meningkat
Israel Perintahkan Evakuasi di Beirut, Serangan Udara Meningkat
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 10:44 WIB
Panik! Happy Asmara Tidak Sengaja Makan Daging Babi
Panik! Happy Asmara Tidak Sengaja Makan Daging Babi
PinTertainment | Thursday, 3rd October 2024 | 22:24 WIB