5 Makanan dan Minuman Ini Efektif Turunkan Asam Urat

Oleh ragildwisetyaSunday, 26th November 2023 | 06:00 WIB
5 Makanan dan Minuman Ini Efektif Turunkan Asam Urat
Ada banyak makanan penurun asam urat yang baik dikonsumsi, salah satunya buah-buahan. Foto: Pinterest

PINUSI.COMAda berbagai cara untuk menurunkan asam urat dalam darah, salah satunya adalah dengan menjaga pola makan.

Ada banyak makanan penurun asam urat yang baik dikonsumsi, dan dapat membantu mengurangi gejala nyeri akibat kondisi ini.

Dengan mengonsumsi makanan sehat, Pinusian tidak hanya menurunkan asam urat, tetapi juga melindungi tubuh dari masalah kesehatan lainnya.

Berikut ini 5 makanan penurun asam urat yang efektif dan aman dikonsumsi menurut Siloam Hospital:

1. Pisang

Pisang mengandung potasium yang tinggi, sehingga dapat membantu mencegah pembentukan kristal asam urat dalam tubuh.

Namun, jika kristal terbentuk, potasium dalam pisang dapat mencegah pengerasan, sehingga lebih cepat dikeluarkan dari ginjal.

Pisang juga rendah purin (senyawa pembentuk asam urat), serta tinggi serat dan vitamin C, yang dapat membantu menghilangkan purin dan asam urat.

Pinusian bisa mengonsumsi 1-2 buah pisang per hari untuk mendapatkan manfaat terbaiknya.

2. Ceri

Ceri mengandung antosianin (pigmen merah-ungu) yang memiliki sifat antioksidan dan anti inflamasi.

Kandungan tersebut diyakini mampu menurunkan kadar asam urat dan mengurangi nyeri sendi.

Manfaat buah ceri akan paling baik jika dikonsumsi bersama obat asam urat yang diresepkan oleh dokter.

3. Susu Rendah Lemak

Protein dalam susu rendah lemak membantu memperlancar pembuangan asam urat melalui urine, sehingga membantu menurunkan asam urat dalam darah dan mengurangi risiko kambuh.

4. Sayur-sayuran

Penderita asam urat sebaiknya berhati-hati dalam memilih sayuran.

Sebab, beberapa jenis sayuran seperti bayam atau asparagus justru mengandung purin yang tidak baik untuk penyakit asam urat.

Sebagai gantinya, Pinusian bisa memilih tomat, wortel, brokoli, kentang, dan mentimun sebagai makanan penurun asam urat.

Selain rendah purin, ketiga sayuran ini juga mengandung berbagai antioksidan yang bermanfaat bagi penderita asam urat.

Pada dasarnya, jenis sayuran yang tidak banyak mengandung purin, baik dijadikan makanan bagi penderita asam urat dan kolesterol.

5. Kacang-kacangan

Kacang-kacangan, seperti lentil, kacang polong, dan buncis, dapat menurunkan asam urat dan baik untuk dikonsumsi.

Jenis makanan ini banyak mengandung protein bergizi yang baik untuk tubuh.

Menurut sebuah penelitian, orang dengan asam urat tinggi yang mengonsumsi makanan kaya protein nabati, memiliki lebih sedikit asam urat, dibandingkan mereka yang mengonsumsi makanan kaya protein hewani.

Penelitian ini juga menunjukkan pola makan kaya protein nabati tidak memicu kambuhnya asam urat. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta