5 Makanan dan Minuman Ini Efektif Turunkan Asam Urat

Oleh ragildwisetyaSunday, 26th November 2023 | 06:00 WIB
5 Makanan dan Minuman Ini Efektif Turunkan Asam Urat
Ada banyak makanan penurun asam urat yang baik dikonsumsi, salah satunya buah-buahan. Foto: Pinterest

PINUSI.COMAda berbagai cara untuk menurunkan asam urat dalam darah, salah satunya adalah dengan menjaga pola makan.

Ada banyak makanan penurun asam urat yang baik dikonsumsi, dan dapat membantu mengurangi gejala nyeri akibat kondisi ini.

Dengan mengonsumsi makanan sehat, Pinusian tidak hanya menurunkan asam urat, tetapi juga melindungi tubuh dari masalah kesehatan lainnya.

Berikut ini 5 makanan penurun asam urat yang efektif dan aman dikonsumsi menurut Siloam Hospital:

1. Pisang

Pisang mengandung potasium yang tinggi, sehingga dapat membantu mencegah pembentukan kristal asam urat dalam tubuh.

Namun, jika kristal terbentuk, potasium dalam pisang dapat mencegah pengerasan, sehingga lebih cepat dikeluarkan dari ginjal.

Pisang juga rendah purin (senyawa pembentuk asam urat), serta tinggi serat dan vitamin C, yang dapat membantu menghilangkan purin dan asam urat.

Pinusian bisa mengonsumsi 1-2 buah pisang per hari untuk mendapatkan manfaat terbaiknya.

2. Ceri

Ceri mengandung antosianin (pigmen merah-ungu) yang memiliki sifat antioksidan dan anti inflamasi.

Kandungan tersebut diyakini mampu menurunkan kadar asam urat dan mengurangi nyeri sendi.

Manfaat buah ceri akan paling baik jika dikonsumsi bersama obat asam urat yang diresepkan oleh dokter.

3. Susu Rendah Lemak

Protein dalam susu rendah lemak membantu memperlancar pembuangan asam urat melalui urine, sehingga membantu menurunkan asam urat dalam darah dan mengurangi risiko kambuh.

4. Sayur-sayuran

Penderita asam urat sebaiknya berhati-hati dalam memilih sayuran.

Sebab, beberapa jenis sayuran seperti bayam atau asparagus justru mengandung purin yang tidak baik untuk penyakit asam urat.

Sebagai gantinya, Pinusian bisa memilih tomat, wortel, brokoli, kentang, dan mentimun sebagai makanan penurun asam urat.

Selain rendah purin, ketiga sayuran ini juga mengandung berbagai antioksidan yang bermanfaat bagi penderita asam urat.

Pada dasarnya, jenis sayuran yang tidak banyak mengandung purin, baik dijadikan makanan bagi penderita asam urat dan kolesterol.

5. Kacang-kacangan

Kacang-kacangan, seperti lentil, kacang polong, dan buncis, dapat menurunkan asam urat dan baik untuk dikonsumsi.

Jenis makanan ini banyak mengandung protein bergizi yang baik untuk tubuh.

Menurut sebuah penelitian, orang dengan asam urat tinggi yang mengonsumsi makanan kaya protein nabati, memiliki lebih sedikit asam urat, dibandingkan mereka yang mengonsumsi makanan kaya protein hewani.

Penelitian ini juga menunjukkan pola makan kaya protein nabati tidak memicu kambuhnya asam urat. (*)

Terkini

Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 7 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 7 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 6 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 6 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 11:06 WIB
Pemerintah Segel Empat Destinasi Wisata di Puncak Bogor Akibat Pelanggaran Lingkungan
Pemerintah Segel Empat Destinasi Wisata di Puncak Bogor Akibat Pelanggaran Lingkungan
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 10:02 WIB
Komisi II DPR RI Tolak Usulan Penundaan Pengangkatan CPNS 2024 Hingga 2026
Komisi II DPR RI Tolak Usulan Penundaan Pengangkatan CPNS 2024 Hingga 2026
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 08:53 WIB
Cara Efektif Membersihkan Memori HP Tanpa Hapus Data
Cara Efektif Membersihkan Memori HP Tanpa Hapus Data
PinTect | Thursday, 6th March 2025 | 14:06 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta