Grusa-grusu PD Tuduh Pemerintah, Hencky: KLB Bukan Barang Baru

Oleh CarrisaeltrWednesday, 10th March 2021 | 21:05 WIB
Grusa-grusu PD Tuduh Pemerintah, Hencky: KLB Bukan Barang Baru

Grusa-grusu PD melibatkan pemerintah dalam urusan internal adalah sikap yang tidak elegan.

PINUSI.COM – Grusa-grusu, adalah penilaian terhadap sikap partai Demokrat (PD) yang melibatkan pemerintah dalam urusan internal partai. Demikian, pendiri PD, Hencky Luntungan lontarkan pada Rabu (10/3/2021).

Pria yang juga penggagas Kongres Luar Biasa (KLB) di Deli Serdang Sumatera Utara ini, menyebut PD terkesan sengaja meramaikan suasana, seperti sedang cari panggung. Dia pun menyayangkan sikap partai berlambang mercy itu.

Dia meminta agar PD kubu Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) untuk bersikap lebih elegan, jangan lagi menyeret-nyeret pemerintah ke persoalan internal ini. Sebab, tegas Hencky, dari awal dibentuk, PD adalah partai yang terbuka dan penuh kedamaian.

"Jadi saya kira ini kan negara hukum, jangan lah membias ke pemerintahan Pak Jokowi, tadi saya lihat juga di berita setiap ada AHY turunkan Jokowi ini kan sudah membias kemana-mana, ini kan namanya jurus mabuk, kalaupun ada persoalan kan ranah hukum ada," ucapnya.

Hencky mengajak semua pihak untuk tetap kepala dingin dalam menyelesaikan persoalan ini. Pasalnya, suksesi kepemimpinan hasil KLB yang lalu tujuannya baik, yakni ingin membesarkan partai dengan bijak tanpa perlu dengan kebencian, emosi atau pun ancaman santet.

Dia juga menyinggung pernyataan yang menyebut KLB yang memilih Kepala Kantor Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko sebagau Ketua Umum, adalah sesuatu yang tidak jelas. Dia menampik, dan mengatakan penilaian itu terlalu terburu-buru.

“Nanti kalau sudah ada persoalan yang timbul setelah kubu KLB masuk, baru DPP mungkin bisa menghadap dan memberikan data-data yang menyatakan bahwa KLB itu tidak jelas," katanya.

Lebih lanjut dia membeberkan, keinginan KLB sebetulnya sudah dia sampaikan sudah beberapa kali, sejak 2011, 2018 dan 2019 silam. Alasannya, PD butuh rekonsiliasi mencari pemimpin yang baik, memanggil dan menerima masukan untuk kebesaran partai.

Terkini

Tekel Fred Ke Mees Hilgers Bikin Fans Timnas Ketar-Ketir
Tekel Fred Ke Mees Hilgers Bikin Fans Timnas Ketar-Ketir
PinSport | Friday, 4th October 2024 | 18:19 WIB
[Cek Fakta] Gibran Menungudurkan Diri, Anies Baswedan Gantikan Gibran
[Cek Fakta] Gibran Menungudurkan Diri, Anies Baswedan Gantikan Gibran
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 18:09 WIB
Rekayasa Lalu Lintas Sekitar Monas untuk Perayaan HUT ke-79 TNI, Ini Himbauan dari Polda Metro Jaya
Rekayasa Lalu Lintas Sekitar Monas untuk Perayaan HUT ke-79 TNI, Ini Himbauan dari Polda Metro Jaya
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 17:56 WIB
5 Oktober Diperingati Sebagai Hari Guru Sedunia, Rayakan Dengan Berbagi Ucapan Ini
5 Oktober Diperingati Sebagai Hari Guru Sedunia, Rayakan Dengan Berbagi Ucapan Ini
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 17:34 WIB
Setelah Video Mesum Gorontalo, Kini Video Mesum Inses Kuningan Viral
Setelah Video Mesum Gorontalo, Kini Video Mesum Inses Kuningan Viral
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 17:20 WIB
HUT Ke-79 TNI: Panglima TNI Agus Subiyanto Soroti Kesejahteraan dan Profesionalisme Prajurit
HUT Ke-79 TNI: Panglima TNI Agus Subiyanto Soroti Kesejahteraan dan Profesionalisme Prajurit
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 11:25 WIB
Lirik Lagu Fuel - Eminem, Sindirian Keras Sang Rapper Dunia Untuk Kasus .PDiddy
Lirik Lagu Fuel - Eminem, Sindirian Keras Sang Rapper Dunia Untuk Kasus .PDiddy
PinTertainment | Friday, 4th October 2024 | 11:13 WIB
Lewat Lagu, Eminem Umumkan Kehamilan Sang Anak Hailie Jade Scott
Lewat Lagu, Eminem Umumkan Kehamilan Sang Anak Hailie Jade Scott
PinTertainment | Friday, 4th October 2024 | 10:53 WIB
Israel Perintahkan Evakuasi di Beirut, Serangan Udara Meningkat
Israel Perintahkan Evakuasi di Beirut, Serangan Udara Meningkat
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 10:44 WIB
Panik! Happy Asmara Tidak Sengaja Makan Daging Babi
Panik! Happy Asmara Tidak Sengaja Makan Daging Babi
PinTertainment | Thursday, 3rd October 2024 | 22:24 WIB